delicious

By 8:36:00 PM ,


foto [1]

foto [2]

foto [3]

foto [4]

foto [5]

foto [6]

foto [7]

foto [8]

delicious nama satu tempat makan dengan konsep ruangan yang nyaman untuk duduk lama atau sebentar. ada bangku juga sofa ditemani dengan bantal warna warni bikin betah untuk duduk setidaknya selama dua jam. cafe ini biasanya bertempat di mall-mall, di satu pojokan yang berhubungan dengan udara luar, mepet ke luar maksudnya. jadi tempat duduknya ada yang di dalem cafe dan di luar. dinding putih, tampak elegan bikin agak enggan masuk membayangkan berapa dalam kocek harus dikorek. sofa, bantal, lampu redup dan suasana cozy. tapi ternyata penampilan tidak berbanding lurus dengan harga kok :) tapi ya, tidak bisa juga tiap minggu kesana, mahasiswa dimana-mana butuh student price-lah ;))

makanan yang ditawarkan mulai dari makanan pembuka berupa soup, salad dan lainnya. makanan utama bisa berupa makanan Asia seperti gado-gado yang harganya RM 18, dan kata temen saya "gado-gado di belakang kampu gw cuma goceng, giling!" atau asam laksa dan lainnya.

ada juga makanan a la Eropa seperti steak dan pasta. dari beberapa referensi yang saya temui, juga saran temen-temen yang pernah berkunjung ke delicious ini, pasta di tempat ini yahud! saya mencoba spaghetti bolognese ketika kali pertama berkunjung secara waktu itu lagi ngidam makan spaghetti banget tapi belum pernah nemu yang rasanya sesuai yang saya bayangkan. di tempat ini, rasanya mendekati perfecto, setidaknya di lidah dan selera saya. kedatangan kedua saya mencoba lasagna dan yes porsinya besar dan bikin menyesal karena enak! enak dimakan, tidak enak efek pada ukuran perut *haiyah dia curhat* sementara laporan soal pasta segitu dulu, lain kali kalau nyoba yang lain akan dilaporkan lagi ;))

untuk hidangan penutup, I swear to God they are so tempting!! cheesecake, muffin and so on and so on...harga pencuci mulut *selain sabun* yang dipajang di satu etalase yang bikin semua orang ngiler ler ler itu berharga mulai dari RM6 hingga belaan Ringgit. bolehlah kalau liat bentuknya, tapi rasa hmm cannot tell, kalau udah nyoba nanti saya cerita deh :)

duduk di cafe ini bisa berjam-jam, setidaknya saya pernah menghabiskan lebih dari 3 jam untuk makan siang dan berakhir pada secangkir cappuccino. and, yes yummy. delicious. gorgeous. sexy. nanti dilanjut lagi ceritanya yaa KALAU saya bisa kesana lagi :D

Selamat makan, selamat piknik!

*foto koleksi pribadi dari kameri tercinta dan handphone alakadarnya*

You Might Also Like

0 komentar